Tips Memilih Nama Domain

Tips Memilih Nama Domain untuk Bisnis Online


Dalam menjalankan bisnis online, adanya nama domain menjadi ujung tombak bagi kemajuan bisnis tersebut. Istilahnya domain dalam bisnis online dapat disamakan dengan merek atau brand yang dikenalkan kepada konsumen agar mereka mengenal dan tertarik untuk berkunjung ke  website maupun blog yang mereka gunakan untuk menjalankan bisnis online.

Selain sering dijadikan sebagai merek, nama domain juga sering dijadikan sebagai alamat yang dituju para pengguna internet untuk menemukan website ataupun blog yang ingin mereka kunjungi. Dengan mengetikan nama domain pada address bar, kita dapat menemukan home atau halaman website maupun blog yang kita cari. Misalnya saja nama domain Google dan Yahoo yang sering dicari para pengguna internet.

Pentingnya pengaruh nama domain pada bisnis online, membuat para pelaku bisnis ini harus mempertimbangkan beberapa hal untuk memperoleh nama domain yang bagus dan menjual. Berikut beberapa tips memilih nama domain untuk bisnis online yang dapat membantu Anda :
  • Gunakan nama domain yang mudah diingat. Dengan memilih nama domain yang mudah diingat, akan memudahkan para konsumen saat mengetikan alamat website ataupun halaman blog yang Ada pada address bar.
  • Gunakan nama domain yang sesuai dengan website Anda. Sebaiknya gunakan nama domain yang sesuai dengan kategori website Anda. Misalnya saja jika Anda fokus dengan kategori bisnis, Anda dapat menggunakan nama domain bisnis.com sebagai pilihan yang sesuai dengan website Anda.
  • Usahakan nama domain dengan keyword yang banyak dicari. Nama domain yang sesuai dengan keyword yang banyak dicari pengguna internet, membantu website atau blog Anda memperoleh posisi yang tinggi dalam pencarian search engine. Sehingga website Anda mudah dicari para pengguna internet, dan secara tidak langsung membantu mengenalkan bisnis online Anda pada para konsumen.
  • Hindari nama domain yang terlalu panjang. Walaupun Anda memiliki 67 karakter untuk membuat nama domain Anda, namun hindari penggunaan nama domain yang terlalu panjang. Usahakan penggunaan nama domain satu kata saja namun cukup bermakna, karena nama domain satu kata lebih mudah diingat para konsumen.
  • Hindari penggunaan tanda penghubung kata maupun angka. Pemakaian tanda penghubung maupun angka, akan mempersulit para konsumen saat mengingat alamat website atau blog kita. Sehingga memungkinkan adanya kesalahan ketik saat mencari alamat website ataupun blog kita.
  • Pilih akhiran nama domain dengan com. Ada beberapa akhiran nama domain, yang nama domain biasa digunakan, misalnya saja com, net, org. Namun dalam menjalankan bisnis online usahakan untuk memilih akhiran com terlebih dahulu, karena domain tersebut lebih mudah diingat dan lebih dikenal masyarakat.
Semoga dengan adanya beberapa petimbangan tersebut dapat membantu Anda dalam menentukan nama domain bagi bisnis online yang akan Anda jalankan. Walaupun pelaku bisnis online sudah semakin meningkat setiap harinya, namun masih banyak nama domain yang dapat Anda gunakan. Selamat mencoba dan salam sukses dalam ber-bisnis online!

Memulai Bisnis Online dengan Facebook


Popularitas facebook yang semakin meningkat, ternyata tidak disia – siakan para pelaku bisnis online. Para pengguna facebook yang tersebar hingga ke berbagai negara, dijadikan sebagai peluang pasar yang bagus bagi para pelaku bisnis. Berbagai peluang bisnis berusaha memasarkan produk mereka melalui situs jejaring tersebut.

Di Indonesia, popularitas facebook mampu bersaing dengan popularitas google. Sebelum ada facebook, google menjadi tujuan utama masyarakat saat menggunakan internet. Namun sekarang ketika orang menggunakan internet, mereka cenderung lebih sering membuka facebook dibandingkan membuka google. Hal ini memberikan prospek cerah bagi pelaku bisnis online, untuk memasarkan produknya. Sebab selain menggunakan website dan blog, mereka dapat memulai bisnis online dengan facebook.

Selain digunakan sebagai ajang menjalin pertemanan dengan semua orang, facebook juga banyak digunakan orang untuk menjalankan bisnis toko online mereka. Beberapa pengusaha sengaja memasarkan produknya dengan mengunduh gambar produk ke account facebook mereka. Disamping itu mereka juga menggunakan aplikasi lain yang ada di facebook untuk membantu pemasaran produk, misalnya saja aplikasi events untuk menyebarkan berita kepada konsumen tentang event atau acara yang akan menjadi agenda perusahaan Anda. Atau aplikasi catatan pada facebook yang dapat digunakan untuk menginformasikan tentang perkembangan bisnis yang Anda jalankan. Ada juga aplikasi video dan photo yang bisa digunakan untuk mengunduh gambar produk, bukan hanya itu saja masih ada aplikasi discussion board yang bisa membantu Anda untuk berinteraksi dengan para konsumen dan rekan kerja lainnya. Cara ini ternyata cukup efektif dan membantu pemasaran produk yang dipasarkan.
 
Mencoba peluang bisnis online melalui facebook terbilang cukup mudah dan murah. Oleh karena itu banyak pemula bisnis online yang menggunakan situs ini untuk memulai bisnisnya. Karena untuk membuat account facebook tidak dipungut biaya alias gratis. Disamping itu mudahnya menjalankan bisnis online melalui facebook, membuat persaingan bisnis di facebook juga cukup besar. Untuk itu Anda harus tekun dan kreatif untuk menawarkan produk. Berikut kami berikan tips sukses pemasaran produk melalui facebook :

a. Rajin menulis status yang berisi iklan menarik dan unik, kata – kata pada status Anda menjadi daya tarik bagi konsumen untuk mengunjungi facebook Anda.

b. Melakukan pemasaran dengan mengunduh foto dan video produk ke facebook Anda. Peluang datangnya pesanan berasal dari gambar – gambar produk yang ditawarkan.

c. Membuat fitur album untuk foto dan video produk. Pisahkan produk ready stock dengan produk yang sudah sold out. Sehingga konsumen mengetahui mana produk yang masih bisa dipesan, dan mana produk yang sudah habis terjual.

d. Untuk menawarkan produk Anda, bagikan foto maupun video produk kepada para pengguna facebook (gunakan aplikasi tag). Cara ini selain untuk memasarkan produk, juga bertujuan untuk mengenalkan alamat toko online Anda.

e. Cantumkan alamat dan nomer telepon yang dapat dihubungi konsumen, sehingga konsumen percaya dengan keberadaan bisnis Anda.

Mudahnya menjalankan bisnis online melalui facebook, cocok bagi para pemula yang ingin mencoba bisnis melalui internet. Semoga cara ini dapat bermanfaat dan salam sukses buat sobat yang bergelut dalam bisnis online.

Cara Menghindari Penipuan Bisnis Online



Bisnis online merupakan salah satu peluang bisnis yang begitu menggiurkan. Banyak peluang dan tawaran bisnis melalui internet yang dapat memberikan keuntungan besar bagi para pelakunya. Besarnya keuntungan yang ditawarkan pun diminati para pencari bisnis. Selain memberikan untung yang cukup besar, bisnis online juga memiliki resiko bisnis yang cukup besar. Mudahnya menjalankan bisnis online ternyata juga memberikan peluang bagi para oknum yang tidak bertanggung jawab untuk melakukan kecurangan serta penipuan – penipuan dalam bisnis online.

Bisnis melalui dunia maya memang sangat rawan dengan penipuan, mudahnya pemasaran dalam menjalankan bisnis online menjadi salah satu faktor munculnya penipuan dalam bisnis ini. Hanya bermodalkan jaringan internet, semua orang dapat menggunakan website, blog maupun situs jejaring social untuk menjalankan bisnis online mereka. Bagi oknum yang tidak bertanggungjawab, kemudahan itu juga sangat menguntungkan. Karena mereka memanfaatkan kemudahan registrasi data pemilik website, blog maupun situs jejaring social yang dapat dipalsukan, jadi jejak kejahatan mereka sulit untuk ditemukan sebab mereka sering menggunakan data diri yang palsu.

Berikut beberapa contoh modus penipuan yang sering ditemui para pelaku bisnis online serta cara mengatasinya :

1. Modus penipuan yang sering menjadi resiko pelaku bisnis online yaitu, mendapatkan konsumen yang mengaku sudah mentransver dana untuk pemesanan barang tetapi ternyata uang tersebut belum masuk ke rekening bisnis Anda. Untuk menghindarinya gunakan sistem yang mewajibkan konsumen untuk mencantumkan bukti pembayaran yang telah mereka lakukan. Kemudian cek terlebih dahulu dana tersebut di rekening Anda, kirimkan barang pesanan mereka setelah memperoleh kesesuaian bukti dengan dana yang masuk ke rekening Anda.

2. Selain itu jangan mudah terbujuk permintaan konsumen yang memesan dalam jumlah yang banyak namun hanya membayarkan uang muka terlebih dahulu, mereka minta barang segera dikirim dan akan melunasinya setelah barang sampai di tangan konsumen. Jangan sekali – kali terbujuk rayuan ini, karena banyak yang terkena tipu setelah membayar DP dan menerima barang. Mereka langsung kabur tanpa jejak, lebih baik minta konsumen untuk melunasi terlebih dahulu, beru kemudian barang dikirimkan.

3. Waspadai pula penyewaan hosting maupun domain yang ada di internet. Untuk mencegah penipuan internet 250x194 Cara Menghindari Penipuan Bisnis Onlinemenjalankan bisnis online, sebaiknya Anda berhati – hati untuk memilih situs yang menyewakan hosting dan domain. Karena ada beberapa situs yang menipu, dana perpanjangan penyewaan sudah Anda transver, tapi hosting atau domain yang Anda gunakan untuk menjalankan bisnis belum diperpanjang juga. Untuk itu Anda sebaiknya lebih teliti dalam menjalin kerjasama, pastikan pilih yang sudah memiliki reputasi cukup bagus di dunia online. Teliti terlebih dahulu alamat website lengkapnya melalui google, lihat pula respon konsumen yang ada di website tersebut sebagai bahan pertimbangan Anda memilih webhosting.

Dan hal yang perlu diperhatikan adalah sebaiknya Anda memiliki pengetahuan yang cukup baik mengenai bahaya penipuan melalui internet. Dengan demikian akan membantu Anda untuk menemukan cara yang tepat untuk menghindari penipuan bisnis online. Semoga artikel cara menghindari penipuan bisnis online dapat membantu Anda untuk lebih waspada terhadap penipuan dunia maya yang semakin marak terjadi.

Waspadai Jenis Penipuan Online



Di era serba digital seperti sekarang ini, penggunaan internet terus mengalami peningkatan di berbagai belahan dunia. Hampir setiap hari masyarakat memanfaatkan kemudahan internet untuk melakukan berbagai macam aktivitas rutin, misalnya saja seperti menjalin komunikasi dengan kerabat dekat, teman, maupun rekan kerja melalui berbagai situs pertemanan, ataupun melakukan transaksi jual beli melalui toko online yang belakangan ini mulai mewabah di kalangan masyarakat Indonesia.

Fenomena ini tentunya memberikan angin segar bagi para pelaku bisnis online. Sebab, peluang pasarnya kini semakin terbuka lebar dan prospeknya semakin hari semakin bersinar terang. Tidaklah heran bila sekarang ini banyak pelaku usaha yang mulai beralih dari bisnis konvensional ke bisnis online, karena modal yang diperlukan tidak terlalu besar dan keuntungannya pun semakin menjanjikan.

Namun, seiring dengan perkembangan bisnis online yang semakin menguntungkan para pelakunya, ancaman berbagai macam tindak kejahatan via dunia maya pun sekarang ini semakin sering terjadi di lingkungan masyarakat. Tidak sedikit jumlah konsumen yang mengalami penipuan online dengan berbagai modus kejahatan, baik itu dalam bentuk perampasan uang maupun kehilangan barang.

Karenanya, untuk membantu para pemula maupun calon konsumen agar tidak tersandung dalam kasus penipuan online. Berikut ini kami informasikan beberapa jenis kejahatan via internet yang bekalangan ini sering terjadi di kalangan masyarakat.

1. Carding
Yang dimaksud dengan carding adalah penipuan online yang dijalankan dengan modus berbelanja menggunakan nomor dan identitas kartu kredit orang lain yang diperoleh secara illegal (misalnya saja memperoleh kartu identitas tersebut dengan cara mencuri data di internet). Menurut hasil penelitian, saat ini Indonesia menduduki rangking kedua setelah Negara Ukraina dengan jumlah pelaku carding (disebut carder) terbanyak di dunia.

2. Hacking
Hacking merupakan penipuan online yang dilaksanakan dengan cara menerobos program komputer milik orang lain. Biasanya para pelaku hacking atau yang biasa disebut seorang hacker, senang mencari celah kelemahan musuh dan menerobos program orang lain untuk merusak maupun mencuri data-data penting yang tersimpan di program tersebut.

3. Cracking
Selanjutnya yaitu cracking. Tak jauh berbeda dengan tindak kejahatan hacking, penipuan cracking sengaja dijalankan para pelaku untuk mengintip simpanan para nasabah di berbagai bank atau pusat data sensitif lainnya untuk mendapatkan keuntungan bagi diri sendiri.

4. Defacing
Kejahatan ini meliputi kegiatan mengubah halaman situs atau website pihak lain. Biasanya modus ini dilakukan para pelaku untuk menunjukan kemampuan mereka dalam membuat program, atau untuk mencuri data penting dan dijual kepada pihak lain dengan harga yang cukup fantastis.

5. Phising
Modus kejahatan yang belakangan ini mulai marak yaitu phising. Kegiatan ini dilakukan dengan cara memancing pengguna internet untuk memberikan informasi data beserta kata sandi yang digunakan pada sebuah website yang telah di defade (diubah tampilan halamannya).  Sebagian besar penipuan phising membidik para pengguna layanan internet banking, agar data diri dan password milik pengguna internet bisa digunakan pelaku untuk berbelanja dengan kartu kredit atau rekening milik korban.

6. Spamming
Spamming adalah pengiriman berita atau iklan lewat surat elektronik (email) yang tidak dikehendaki para konsumen. Kiriman email tersebut biasanya berisi tentang penipuan undian hadiah, atau modus orang-orang yang mengaku memiliki rekening di bank luar negeri dan membutuhkan netters untuk mencairkan uang mereka (dengan perjanjian bagi hasil).

7. Walmare
Tindak kejahatan yang terakhir yaitu walmare, merupakan program komputer yang mencari kelemahan dari suatu software untuk membobol atau merusak operating system maupun sebuah software yang diserang. Walmare bisa berupa virus, worm, trojan, horse, adware, browser hijacker, dan lain sebagainya.

Setelah membahas informasi penipuan online yang belakangan ini semakin marak di sekitar masyarakat, diharapkan para pelaku bisnis di internet maupun calon konsumennya bisa lebih berhati-hati dalam menjalankan segala transaksi online. Semoga ini bisa bermanfaat bagi para pembaca dan menjadi wacana tambahan bagi para pemula yang tertarik menekuni bisnis di dunia maya.

Menyusun Jadwal Harian Berpromosi di Sosial Media

Memanfaatkan berbagai macam sosial media untuk mempromosikan sebuah produk maupun jasa tentunya menjadi salah satu alternatif tepat untuk mengoptimalkan omset penjualan setiap bulannya. Bila dulunya para pelaku usaha lebih memanfaatkan strategi pemasaran offline yang memakan biaya promosi cukup besar untuk memperkenalkan produk-produknya, saat ini mereka mulai menggunakan sosial media online untuk mempromosikan produk ataupun pelayanan jasa yang mereka tawarkan melalui akun  gratis di beberapa situs jejaring sosial. Contohnya saja dengan membuat akun pribadi maupun fanpage di beberapa sosial media seperti facebook, twitter, google plus, blog, dan lain sebagainya.

Meskipun membuat akun di media sosial tersebut sangatlah mudah, namun sampai hari ini masih banyak pelaku usaha yang belum sukses menjaring calon konsumen melalui media online. Hal ini bisa disebabkan oleh banyak hal, salah satunya adalah kurangnya komitmen pelaku usaha untuk memposting informasi secara rutin. Padahal, informasi yang Anda postingkan menjadi alat yang paling penting untuk menarik minat konsumen. Tidaklah heran bila ketika Anda pasif, maka calon konsumen kurang tertarik untuk bergabung di fanpage Anda dan tentunya strategi promosi yang dijalankan belum bisa berjalan secara optimal.

Karenanya, untuk membantu para pelaku bisnis ketika berpromosi di situs media online. Berikut ini kami informasikan contoh sederhana untuk menyusun jadwal harian berpromosi di sosial media, sehingga strategi yang dijalankan bisa berjalan dengan rutin dan hasil yang didapatkan benar-benar maksimal.

Senin, mulai merencanakan dan menyusun informasi penting yang akan Anda postingkan di akun pribadi maupun fanpage yang dimiliki perusahaan Anda. Dalam hal ini, Anda bisa mempersiapkan tiga informasi menarik yang akan dipublish selama satu minggu kedepan. Misalnya saja seperti mengatur jadwal posting rutin di hari Senin, Rabu, dan Jumat, serta menentukan topik bahasan yang akan Anda angkat pada pekan ini.

Selasa, setelah memposting satu informasi menarik yang berhubungan dengan produk maupun bisnis jasa yang sedang Anda jalankan saat ini. Selanjutnya di hari Selasa Anda bisa membalas coment, retweet, message, atau respon lainnya dari para konsumen. Hal ini cukuplah penting, agar loyalitas konsumen mulai terjaga sehingga mereka semakin tertarik untuk berinteraksi dengan Anda dan mencari informasi sebanyak-banyaknya mengenai produk terbaru yang Anda tawarkan saat ini.

Rabu, memberikan promo menarik untuk memancing respon konsumen. Misalnya saja memberikan diskon khusus bagi para konsumen yang memesan produk di hari Rabu, memberikan gratis ongkos kirim bagi konsumen yang membeli produk di hari tersebut, atau menginformasikan kegiatan promosi yang akan Anda selenggarakan pada pekan ini. Dengan menginformasikan kegiatan promosi yang Anda jalankan, maka konsumen tidak segan-segan untuk segera memesan produk melalui akun Anda atau datang langsung ke tempat promosi yang ditentukan.

Kamis, memberikan respon balasan atas komentar-komentar yang disampaikan para konsumen. Dalam hal ini, tentunya Anda harus aktif memeriksa akun-akun yang dimiliki dan segera memenuhi kebutuhan yang dicari para konsumen. Dari respon balasan yang Anda berikan, tidak menutup kemungkinan bila salah satunya bisa tertarik untuk membeli produk-produk unggulan yang ditawarkan.

Jumat, Anda bisa memanfaatkan hari jumat untuk berbagi tips-tips ringan seputar bisnis yang Anda jalankan. Misalnya saja Anda sedang menekuni bisnis kuliner, maka tidak ada salahnya bila setiap hari jumat Anda berbagi informasi mengenai resep-resep masakan yang bisa dicoba para konsumen dari dapur mereka.

Sabtu dan Minggu, pada saat weekend Anda bisa memanfaatkannya untuk berjalan-jalan ke situs online milik tetangga. Melalui strategi blog walking, Anda bisa mempromosikan link situs Anda kepada khalayak ramai dan bertukar informasi dengan pelaku bisnis online lainnya.

Dengan membuat jadwal harian, Anda bisa mempromosikan bisnis online secara rutin dan menjaga konsistensi Anda dalam mengembangkan bisnis tersebut. Selain itu, konsumen juga tidak cepat bosan dengan penawaran-penawaran yang Anda postingkan, sehingga konsumen mulai berdatangan, dan bisnis Anda bisa menghasilkan omset yang cukup besar.

Meningkatkan Pengunjung Blog



1. Mulailah menentukan Platform Blog yang dipakai
Hal ini dapat memainkan peran besar dalam kinerja masa depan blog anda dan dalam menentukan keberhasilan blog Anda. Hal ini bisa rumit untuk pemula, kebanyakan merekomendasikan untuk menggunakan konten populer seperti WordPress, Blogger, dll Sekadar info, tidak ada yang seperti blogging platform yang sempurna. Beberapa mungkin puas dengan Blogger dan beberapa dengan Wordpress. Jadi itu tergantung.
mulailah menentukan-nya dari sekarang dan konsisten anda diperlukan disini.

2. Optimisasikan SEO yang Tepat Untuk Blog Anda Dan Setiap individu Posting
membuat artikel/Posting dengan konsistensi selama periode waktu yang panjang akan memberikan Anda kesuksesan, dalam hal traffic, pembaca setia / loyalitas reader dan juga pendapatan. Tapi bukan itu. 1 juta artikel / posting dengan mesin pencari optimasi yang salah (SEO) tidak akan membantu sama sekali. Carilah ide yang bijaksana untuk memilih tag judul yang tepat atau blog Anda dan halaman posting juga. Judul artikel blog sobat harus ramah, yang artinya tanamkan keyword yang penting di artikel sobat di title blog, dan jangan membuat judul yang sama sekali tidak ada hubungan-nya dengan isi artikel. Tips lain untuk mengoptimalkan judul artikel, gunakanlah tag H2 untuk mengingkatkan trafik blog,
sobat bisa lihat format judul artikel seperti ini: Pilih kata kunci yang tepat, yang bersahabat dengan mata manusia dan tidak hanya untuk mesin pencari.
3. Berpartisipasi Dalam Komunitas (Forum, Blog)
Hal ini dapat membantu sampai batas tertentu. Tetapi saya juga percaya bahwa banyak pemula terganggu dengan strategi dan fokus menjadi longgar pada bagian frekuensi posting (yang merupakan dasar-dasar). Pertimbangkan sebuah perusahaan surat kabar. sebagai contoh, New York Times. Surat kabar adalah jenis blog, yang diperbarui secara teratur (setiap hari). Jika Anda mendapatkan sebuah surat kabar keesokan harinya dengan berita lama, apakah Anda mempertimbangkan untuk memiliki lagi? Bahkan jika kita menganggap bahwa New York Times sibuk dalam membuat hubungan dengan blogger lain, surat kabar dan masyarakat untuk meningkatkan ruang lingkup mereka. Konten adalah apa yang orang datang ke blog Anda. Jadi jangan berpartisipasi dalam sistem blog komentar (blog pilihan Anda, relevan dengan niche Anda) tapi jadwal batas waktu untuk itu dalam rencana seluruh hari Anda. Mungkin timbul satu jam atau lebih, berpartisipasi dalam komunitas. Untuk menemukan blog Anda di ceruk yang relevan, katakanlah blog anda tentang makanan anjing, maka pencarian di Google seperti, makanan anjing Top. Itu akan membawa banyak blog untuk berhasil.

Strategi untuk membuat uang online



Strategi ini merupakan langkah yang paling penting untuk terus menghasilkan uang jangka panjang. Jika Anda belum memiliki beberapa jenis sistem autoreponder Anda harus mendapatkannya. Jangan murah di sini baik karena seluruh bisnis Anda akan bergantung pada yang satu ini bagian dari perangkat lunak.

Anda dapat membangun daftar Anda berbagai cara. Anda dapat membeli lead dari daftar reputasi perusahaan bangunan dan membuat mereka ke autoresponder. Daftar bangunan paling baik perusahaan akan memiliki pilihan untuk mengirimkan email ke autoresponder anda sehingga anda tidak perlu input secara manual informasi memimpin.

Cara efektif lain untuk membangun daftar Anda adalah dari lalu lintas yang mengunjungi website anda. Langkah ini, yang mungkin adalah paling efektif, tidak mengharuskan Anda untuk memiliki sebuah situs web untuk melaksanakan sebuah daftar opt-in formulir. Tentu saja jika program Afiliasi Anda memang menawarkan layanan manajemen daftar maka anda dapat mengirimkan lalu lintas ke URL afiliasi, tapi saya tidak merekomendasikan hal ini karena anda akan biasanya tidak dapat email seluruh daftar dengan penawaran khusus.

Untuk membuat sebagian besar opt-in Anda dan mendapatkan bentuk yang paling signup, Anda harus menempatkannya di teks halaman penjualan Anda. Harus terletak strategis di teks penjualan setelah Anda menghadapi masalah. Judul seri email otomatis Anda harus membahas masalah dengan menawarkan solusi. Pada contoh di bawah ini kita akan mengasumsikan bahwa saya menjual paket hosting dan aku ingin opt-in pelanggan ke email saya tentunya untuk penjualan back-end.

Contoh: Anda dapat menggunakan pre-built website atau membangun sendiri. Banyak orang berpikir bahwa membangun sebuah situs web yang keras, tapi aku bisa menunjukkan kepada Anda betapa mudahnya sebenarnya. Ambil 10 hari kursus email "Membangun Website dengan Mudah" [formulir pendaftaran di sini].


Strategi kedua untuk membuat uang online adalah hal yang mengarahkan lalu lintas ke situs Web Anda.

Ketika saya mengatakan lalu lintas, saya tidak hanya berarti apapun lalu lintas tua, maksudku lalu lintas bertarget, orang-orang yang termotivasi dan siap untuk membeli dapat dan akan membuat Anda uang. Anda dapat menggunakan program dan teknik seperti Google Adwords, bloging, penulisan artikel dan menghubungkan ke arahkan lalu lintas bertarget ke situs Web Anda.

Google AdWords adalah sebuah sumber daya yang ditawarkan oleh Google di mana Anda dapat membayar untuk situs Anda akan muncul bila tanya kata kunci tertentu di mesin pencari mereka. Rahasia untuk menggunakan AdWords tidak untuk tawaran tinggi pada kata kunci populer. Sebaliknya, apa yang Anda lakukan adalah menemukan kata kunci yang mirip yang masih menggambarkan website Anda, namun jauh lebih jarang digunakan. Kata kunci ini akan lebih murah untuk menawar pada dan akan memungkinkan Anda untuk menyebar uang Anda lebih banyak kata kunci yang berbeda, mendapatkan yang paling bang uang Anda. Anda dapat menggunakan alat kecil ini berguna untuk menemukan kata kunci yang mirip: inventory.overture.com / d / searchinventory / saran /

Bloging adalah banyak cara lain untuk arahkan lalu lintas bertarget ke website Anda. Untuk mendapatkan hasil maksimal dari teknik ini blog harus di-host di situs Web yang sama seperti halaman penjualan penyihir link ke program afiliasi. Setelah para setup yang harus Anda lakukan adalah mengisi blog Anda dengan konten berkualitas baik.

Saya sarankan menulis konten anda sendiri yang secara khusus berhubungan dengan program afiliasi Anda dan atau produk. Setelah Anda memiliki beberapa konten anda perlu mengirimkan RSS feed ke blog yang karena banyak mesin pencari seperti yang Anda bisa. Ini akan menempatkan blog Anda di luar sana untuk webmaster lain untuk digunakan sebagai feed konten di situs Web mereka.

Ini situasi menang-menang memungkinkan webmaster untuk memiliki konten berkualitas pada website mereka, yang meningkatkan nilai dari situs web saat mengemudi Lalu lintas yang ditargetkan langsung kepada Anda. Hal ini dilakukan oleh URL link yang anda nyaman ditempatkan di bawah nama Anda setelah blog ini ditulis.

Itu berarti bahwa link Anda di blog feed yang ada di ribuan situs web. Tidak hanya orang mengklik link tersebut tapi Google melihat link ini menunjuk kembali kepada Anda dan berpikir bahwa Anda populer dan Anda dihargai dengan peringkat halaman yang lebih tinggi.

Pasal menulis pada dasarnya adalah sama dengan bloging kecuali informasi dalam sebuah artikel harus memiliki konten yang lebih bermanfaat dan dibumbui dengan kata kunci bahwa webmaster cari. Setelah menyelesaikan artikel Anda akan mengirimkan (sindikat) ke situs konten dibandingkan dengan mesin pencari blog.

Situs konten adalah tempat di mana webmaster pergi untuk menemukan konten spesifik untuk menawarkan para pembacanya. Jika Anda adalah seorang penulis yang baik Anda mungkin pada suatu saat membangun nama untuk diri sendiri dan menipu kesepakatan dengan seorang webmaster untuk menulis eksklusif untuk situs. Para pembacanya mendapatkan konten eksklusif yang besar dan Anda mendapatkan lalu lintas bertarget sangat termotivasi.

Menghubungkan mungkin yang paling banyak digunakan bentuk lalu lintas dan meningkatkan page rank. Namun, jika dilakukan secara tidak benar, Anda bisa menghabiskan menyakiti peringkat halaman Google Anda dan akhirnya kehilangan pembeli potensial. Anda akan membutuhkan situs web Anda sendiri untuk teknik ini karena anda akan membutuhkan sebuah 'link' halaman untuk menempatkan link di timbal balik.

Banyak orang pergi dan menyerahkan mereka untuk menghubungkan link URL pertanian dalam upaya untuk mengelabui Google dalam memberikan peringkat halaman yang lebih baik. Ini TIDAK bekerja, bahkan Google telah dikenal untuk menghukum website untuk terlibat dalam kegiatan ini.

Rahasia untuk menghubungkan adalah menemukan website di ceruk pasar Anda yang mempunyai Google page rank dari 4 atau di atas dan menarik webmaster untuk membuat daftar link di situs Web mereka. Anda mungkin berpikir bahwa Anda akan membantu pesaing Anda, baik Anda akan menjadi. Tapi pesaing Anda akan membantu Anda juga. Lebih baik untuk mengirimkan lalu lintas ke meninggalkan pasangan dari sekadar karena mereka menutup jendela browser, dan ingat bahwa bekerja dua arah.

Strategi-strategi yang tercantum dalam artikel ini melakukan pekerjaan dan mereka akan meningkatkan penjualan Anda dan residu itu dilakukan dengan benar. Timbal balik menghubungkan, Bloging dan Pasal menulis merupakan cara hebat untuk membawa sejumlah besar kualitas tinggi ditargetkan lalu lintas ke situs Web Anda. Strategi-strategi yang dikombinasikan dengan halaman penjualan yang efektif terintegrasi dengan opt-in daftar email dapat membuat bisnis Anda membubung ke ketinggian baru. Anda dapat dan akan membuat uang dengan sistem ini, Dijamin!

Menghasilkan Dollar Dengan Cepat Lewat Program PTC


Cara menjadikan akses internet kita tambang Dollar. Jika kita memiliki akses internet sendiri, tidak sulit untuk melakukan strategi ini, apalagi dengan akses internet cepat. Jika anda mengerjakan minimal 10 macam PTC dalam sehari, anda bisa menghasilkan $100 dari program tersebut. Apalagi jika anda mengerjakannya lebih dari 10 program. Tapi jika anda mengerjakannya satu-satu ya, ga akan selesai dalam sehari.

Berikut ini adalah strategi sederhana yang bisa anda lakukan:
  • Bukalah Mozilla Firefox, lalu siapkan minimal 5 tab.
Untuk apa tab-tab itu? Tentu saja untuk “memainkan” PTC yang kita ikuti. Isilah masing-masing tab program –program PTC.
Login ke masing-masing PTC, setelah itu mulailah mengklik iklan dari kelimanya. Jika sudah selesai timer iklannya, silahkan tutup tab iklan dan klik lagi iklannya sampai habis. Memang memerlukan sedikit pengawasan supaya tidak terlewatkan.
Lalu bagaimana jika program di salah satu tab iklannya sudah habis? Tentu saja ganti lagi dengan program yang baru, atau anda mau mengganti kelimanya setelah semua iklan habis.

Nah, mudah kan? Jika anda mau melakukannya dengan sabar dan tetap fokus, pasti dan dijamin anda akan cepat sukses. Join program-program ini tidak akan mengurangi earnings anda sepeserpun. Jika anda sudah bisa menikmati hasilnya, anggaplah itu untuk ongkos pengganti berlangganan internet. Selamat mencoba.

3 PTC Indonesia yang Memiliki Prospek Bagus



Pada postingan kali ini saya ingin mengulas sedikit tentang tiga PTC Indonesia yang hingga saat ini memiliki prospek yang bagus dan dapat memberikan penghasilan yang layak. Seperti yang kita ketahui bersama bahwa website PTC datang dan pergi silih berganti. Satu website PTC menghilang, muncul beberapa website PTC yang baru dengan berbagai penawaran yang lebih menarik.
Karena itu, sebagai pemain PTC kita harus jeli dan berhati-hati dalam membaca karakteristik setiap PTC sehingga kita bisa menentukan mana yang dapat kita kategorikan sebagai PTC terpercaya atau PTC yang tidak scam.
Berikut ini adalah daftar PTC Indonesia terpercaya yang hingga saat ini merupakan PTC terbukti membayar :
  • DBClix – PTC Indonesia dengan profit tertinggi
Dikelola oleh Admin sangat profesional dalam mengelola keuangan bisnis PTC-nya. Pembayaran kepada member selalu diberikan tepat waktu, dan saat tulisan ini dibuat total pembayaran kepada member sudah mencapai 1,2 milyar dan terus bertambah tiap harinya.
Kualitas referral dan rata-rata AVG di website PTC ini tergolong sedang (tidak terlalu tinggi tapi juga tidak terlalu rendah), tetapi terbukti dapat memberikan profit yang tinggi karena didukung oleh nilai klik referral PTC-nya yang besar yaitu Rp. 50 sampai Rp. 100 per klik referral. Sedikit kekurangan dari DBClix yaitu stok referralnya tidak setiap saat tersedia dalam jumlah yang banyak, sehingga kadang-kadang sedikit menghambat bagi kita ingin cepat-cepat memiliki referral yang banyak, atau kadang-kadang agak kesulitan saat kita ingin melakukan recycle referral.
  • IDR-Clickit – Pelopor PTC Indonesia sistem baru
Dikelola oleh Admin yang terpercaya dan profesional, pembayaran kepada para member tergolong sangat cepat, dan saat tulisan ini dibuat total pembayaran kepada member sudah mencapai 2,3 milyar dan terus bertambah tiap harinya.
Kualitas referral dan rata-rata AVG di website PTC ini tergolong tinggi dan sangat stabil jika dilakukan pemeliharaan atau recycle secara rutin dan menggunakan strategi yang tepat.
Potensi penghasilan yang diberikan tergolong sedang (tidak terlalu tinggi tapi juga tidak terlalu rendah) karena nilai klik referralnya agak kecil yaitu Rp. 25 sampai Rp. 50 per klik referral.
  • Sentraclix – PTC Indonesia mirip dengan sistem DBClix
Tergolong situs PTC Indonesia yang masih baru (dibawah satu tahun), tetapi terbukti mampu bertahan dan terus berkembang hingga sekarang ini. Pembayaran kepada member diberikan tepat waktu, dan saat tulisan ini dibuat total pembayaran kepada member sudah mencapai 172 juta dan terus bertambah tiap harinya.
Kualitas referral dan rata-rata AVG di website PTC lokal ini tergolong sedang (tidak terlalu tinggi tapi juga tidak terlalu rendah), tetapi dapat memberikan profit yang cukup tinggi karena didukung oleh nilai klik referral yang besar yaitu Rp. 50 sampai Rp. 100 per klik referral.

Mudah-mudahan ulasan singkat tentang tiga PTC Indonesia terpercaya ini dapat memberikan manfaat.

Strategi Jitu Bisnis Online Untuk Pemula



Strategi Bisnsi Online ini khusus pemula. Bisnis Online juga perlu strategi. Siapa bilang bisnis online bisa sukses dengan instan??? Semua butuh proses dan kerja keras, keterampilan dan strategi yang tepat. Tanpa strategi yang tepat, bisnis online yang dijalankan akan sia-sia dan berakhir dengan kekecewaan. Stop!!! Melakukan bisnis online tanpa panduan. Sebelum anda melakukan bisnis online alangkah baiknya anda baca strategi bisnis online untuk pemula ini. Sebuah pembelajaran sederhana yang akan menuntun langkah demi langkah bagaimana menjalankan bisnis online. 

1. Tentukan Tema Bisnis Online Anda
Menentukan tema bisnis online sangat penting, hal ini nantinya akan berkaitan dengan produk apa yang akan dijual, keyword apa yang akan menjadi target, siapa sasarannya.

2. Lakukan Survey Bisnis Online
Untuk melakukan survey, test keyword yang akan menjadi pilihan anda pada google. Bukalah semua web yang muncul dalam 10 besar hasil pencarian google. Pelajari detail dari web-web tersebut. Pelajari apa yang menyebabkan mereka bisa muncul dalam top ten SERP.

3. Rancang dan Test Dulu Web Bisnis Online Anda
Setelah menentukan tema, saatnya sekarang anda beramain-main dengan script web bisnis online pada server localhost pada komputer anda. Optimalkan dulu web bisnis online anda. Pastikan meta tag pada web anda sudah benar-benar tepat dalam membidik keyword yang dituju dan sesuai dengan produk anda, sehingga bisa bersaing dengan web-web hasil suvey. Test terlebih dahulu, pastikan tidak ada yang error baik fungsi database maupun link. Kalau anda menggunakan script auto respon, teliti secara benar email yang akan terkirim nanti. Jangan sampai ada email yang salah penulisan bahasa, salah penulisan nomor rekening, nama admin dan lain sebagainya. Buat bahasa email sesopan mungkin.

4. Publish Web Bisnis Online Anda 
Setelah yakin, semua kompoenen web berjalan dengan benar. Sekarang saatnya anda melaunching bisnis online pertama anda. Syaratnya tentu anda harus memiliki hosting dan domain. Untuk informasi web hosting dan domain coba anda carai sendiri di google, atau bisa juga membuat blog secara gratis, klik "Panduan Membuat Blog", untuk membuat blog secara gratis untuk bisnis online Anda.

5. Lakukan Promosi Bisnis Online Anda
Sebagus apapun produk anda, sebagus apapun bahasa penyampaian anda. Kalau informasi tersebut tidak sampai kepada khalayak tidak akan ada pembeli. Promosikan bisnis online anda. Ada dua cara berpromosi, yaitu promosi online dan promosi ofline. Promosi online bisa melalui search engine, iklan baris, mailing list, forum-forum, social bookmark, bisa juga blog walking (door to door) anda menawarkan bisnis anda ke semua blog yang anda temui. Promisi Off line bisa melalui selebaran, surat kabar, radio atau buat stikel yang ditempel pada kendaraa. Bisa juga anda membuat t-shirt yang bertuliskan alamat web anda, kemudian anda pake di setiap aktifitas anda. Saya yakin dari sekian orang yang membaca tulisan pada kaos anda, ada yang penasaran kemudian membukanya di internet. Promosi bisnis online melalui search engine adalah wajib, karena sebagian besar pengunjung web atau blog adalah berasal dari mesin pencari, khususnya google. Jadi optimalkan web anda agar bisa diindeks dengan baik oleh google. Sekian strategi bisnis online untuk pemula dari saya. Mudah-mudahan ada manfaat dari tulisan sederhana ini. Khususnya bagi anda para pemula di bidang bisnis online. Salam Sukses!!!

5 Strategi Bisnis Online Jitu


strategi bisnis online mengenai cara mendapatkan uang dari internet dengan cara mudah dan cepat. Ke-5 strategi bisnis online dibawah ini sangat penting untuk kesuksesan Anda. Jadi, terapkan strategi bisnis online berikut secara terus-menerus dan Anda akan melihat uang akan terus mengisi rekening bank Anda.

1. Memiliki Cara Pandang Yang Benar
Strategi bisnis online yang pertama, yang wajib Anda ketahui adalah Anda harus memiliki pola pikir yang tepat untuk mulai membuat uang secara online. Pola pikir yang benar seperti magnet yang akan menarik Anda untuk terus berusaha tanpa lelah. Anda harus memiliki pola pikir belajar terus menerus. Anda harus berusaha terus-menerus menciptakan nilai bagi pelanggan Anda dan pasar Anda. Anda juga harus sering memberi dan berbagi. Semua itu akan sangat membantu Anda untuk menghasilkan uang dari internet.

2. Buat Rencana Kerja dan Strategi Kerja
Dengan membuat rencana kerja dan strategi kerja, maka perjalanan Anda menuju kesuksesan akan menjadi lebih terlihat progressnya. Rencana kerja yang baik tentunya akan membantu Anda menentukan langkah apa yang harus Anda lakukan berikutnya. Tanpa rencana kerja dan strategi kerja, saya yakin, Anda akan sangat sulit untuk fokus.

3. Fokus, Fokus dan Fokus
Ingat ini! Fokus, fokus dan fokus …. Salah satu hal yang dapat membuat para pebisnis online terutama para pemula kehilangan fokus adalah terlalu banyaknya godaan di internet yang sangat menarik perhatian Anda, misalnya peluang bisnis online baru yang menjanjikan penghasilan lebih cepat dan besar. Untuk menghindari ini, Anda harus mempunyai sikap yang tegas untuk menolak peluang bisnis lain dan terus fokus pada rencana kerja yang sudah Anda buat sebelumnya. Jangan mencoba untuk menguasai banyak metode untuk membuat uang secara online. Fokus hanya pada satu metode sampai Anda menguasainya. Fokus pada satu proyek pada suatu waktu. Sebagai contoh, jika Anda mencoba mencari uang dari internet melalui affiliate marketing, Anda diharapkan fokus pada affiliate marketing sampai Anda benar-benar menguasainya.

4. Expert Dalam Satu Metode Promosi
Promosi bertujuan untuk mendatangkan pengunjung ke bisnis online Anda. Pengunjung yang datang ke website bisnis Anda ibarat darah yang mengalir pada bisnis online Anda. Anda dapat mempelajari banyak cara untuk promosi seperti PPC, SEO, Artikel Marketing, Blogging, Forum, Joint Venture, dll. Tapi sangat disarankan agar Anda menjadi expert dalam satu metode promosi dulu sebelum pindah ke metode lainnya. Anda tidak akan mungkin bisa menguasai beberapa metode promosi sekaligus.

5. Otomatisasikan
Perlakukan diri Anda sendiri sebagai seorang pebisnis bukan sebagai pekerja. Seorang pebisnis akan berusaha mengotomatisasi pekerjaan rutin yang biasanya Anda lakukan. Cara mengotomatisasinya bisa dengan merekrut pekerja online di internet atau merekrut teman untuk membantu pekerjaan Anda. Otomatisasi adalah kunci bagi Anda untuk mengembangkan bisnis online Anda dan membuat lebih banyak uang secara online. Anda sebagai pemilik bisnis online harus memfokuskan waktu dan energi Anda pada kegiatan membangun bisnis. Bukan pada pekerjaan rutin yang dapat dilakukan orang lain.

Strategi-strategi bisnis online diatas sudah terbukti membantu banyak pebisnis online baik dalam maupun luar negri dalam bagaimana mendapatkan uang dari internet. Apakah Anda juga mau seperti mereka atau seperti Anda sekarang adanya?

Semoga bermanfaat…

Cara Untuk Dapatkan Traffic dengan Produk Informasi Online


Untuk dapat menjual sebuah informasi produk secara online, Apa yang harus anda lakukan..? Ya…Anda harus tetap berpegang pada strategi pemasaran dan percaya bahwa akan bekerja untuk Anda.

Anda harus beroperasi di ceruk pasar yang sesuai karena ini adalah cara terbaik untuk melakukannya. Bila Anda Beroperasi di ceruk pasar yang sesuai, maka kemungkinan Anda akan menghadapi persaingan yang sedikit untuk produk yang anda jual dan dapat terjual dengan cepat. Berarti dengan ceruk yang sesuai dan persaingan sangat kompetitif dan meningkatkan peluang Anda untuk sukses.

Anda Dapat Menggunakan alat bantu untuk mendapatkan kata kunci gratis dari mbah Google untuk mengetahui informasi tentang ceruk pasar yang anda targetkan.

Anda dapat melihat berapa banyak orang yang mencari produk apa yang Anda jual, dan bahkan melihat bagaimana persaingan jika anda menjual sebuah produk tertentu. Sehingga dengan melakukan riset kata kunci terlebih dahulu, Anda dapat mengoptimalkan situs Anda dengan informasi frase kata kunci dan menjual produk-produk yang sesuai.

Sudahkah Anda tahu niche atau ceruk pasar untuk produk yang akan anda jual, dalam hal ini pastinya Anda ingin mendapatkan lalu lintas ke situs Web Anda.

Ada banyak cara untuk mendapatkan traffic atau lalu lintas ke situs Web Anda dan dalam artikel ini hanya menyampaikan cara yang telah terbukti ampuh dalam memasarkan sebuah produk.

Inilah cara pertama untuk mendapatkan banyak lalu lintas yang memang terbutkti sangat ampuh untuk saat ini.

1) Video Pemasaran
Anda dapat menggunakan situs video Seperti You Tube dan Google Video untuk mendapatkan lalu lintas ke situs Web Anda. Ini adalah cara yang Gratis untuk pemasaran produk Anda dan Terkadang Ini Bisa lebih baik dibandingkan dengan iklan berbayar.
Saat membuat video pemasaran Anda, Anda pastikan bahwa Anda menyampaikan informasi tentang website Anda di bagian bawah video Anda. Orang akan mengetik manual alamat web Anda untuk mengetahui lebih lanjut tentang Anda dan Apa yang Anda tawarkan. Ini adalah sebuah strategi pemasaran yang hebat, Itu Dapat Anda Gunakan untuk mendapatkan lalu lintas ke situs Web Anda.

2) Artikel pemasaran
Artikel pemasaran adalah cara yang hebat juga dalam menargetkan kunjungan Pelanggan Anda dan mendapatkan lalu lintas ke situs Web Anda. Yang perlu Anda lakukan hanyalah menulis artikel 300-500 kata pada katageri tertentu dan menyerahkan mereka ke direktori artikel yang popular. Pilihlah direktori yang mendapatkan ribuan lalu lintas sehari-hari dan Anda akan mendapatkan manfaat dari semua lalu lintas yang mereka dapatkan.
Berikut adalah 5 direktori yang sudah teruji dan anda dapat mengirimkan artikel anda ke direktori tersebut seperti 
  • ideamarketers.com
  • EzineArticles.com
  • goarticles.com
  • articledashboard.com
  • articlesbase.com
Semua situs direktori diatas mendapatkan ribuan kunjungan atau lalu lintas setiap hari dan Anda pasti akan mendapatkan keuntungan dari lalu lintas yang mereka hasilkan tersebut. Saat menulis artikel milik Anda, pastikan bahwa artikel tersebut berkualitas tinggi. Anda bisa Mempromosikan website Anda dengan cara memanfaatkan kolom bawah seperti “penulis oleh” pada artikel Anda jadi gunakan bagian ini hanya untuk promosi.
Jadi gunakan artikel Anda sebagai Peluang untuk menjual sesuatu. Ini adalah cara tercepat untuk mendapatkan penjualan.
Kedua Metode ini akan mendapatkan lalu lintas yang sangat efektif dan berguna.
Pastikan hari ini untuk mulai menggunakan cara tersebut sehingga Anda bisa mendapatkan lalu lintas ke situs web informasi produk Anda.

Strategi Bisnis Online bagi Marketer



banyak para internet marketer yang menyebut dirinya telah berhasil melakukan penjualan dengan cara-cara mereka dan harus kita angkat jempol untuk mereka. Namun pastinya mereka selalu juga melakukan apa yang akan di bahas pada postingan kali ini.

Mungkin hanya cara penyampaian saja yang berbeda. Dan saya yakin teknik penjualan tidaklah jauh berbeda dan apa yang dimaksud dengan memberikan kesenangan kepada pelanggan akan tersaji dalam uraian dibawai ini;

1. Mencari tahu apa yang diinginkan oleh Prospek.
Bila Anda tahu benar-benar tahu mengapa prospek membeli produk Anda, Anda bisa mulai melakukan promosi yang tepat dan langsung mengenai sasaran untuk membuat prospek Anda mengambil tindakan dalam melakukan pembelian. Berikut adalah contoh. Seorang penjual Handphone yang buruk mengira dia menjual informasi dan kumunikasi. Namun seorang sales HP rata-rata menganggap bahwa dia menjual kombinasi komunikasi dan image. Seorang penjual HP yang bagus tahu dia menjual kebebasan dalam layanan informasi yang luas, ini merupakan strategi dan efek dari apa yang diinginkan oleh prosepek pasar yang tepat.

2. Membangun  Kepercayaan publik (audiens tertarget).
Dalam keadaan yang skeptis, pembaca anda akan berhenti membaca pesan promosi anda dengan anggapan mereka (calon pelanggan) bahwa Anda tidak jujur. Namun untuk mengatasi hal tersebut terjadi pada produk yang anda tawarkan, Pertama Anda harus menyajikan informasi yang jelas terhadap manfaat produk Anda atau layanan Anda. Kemudian Anda juga harus menjelaskan dan memberi keyakinan mengapa mereka harus mencoba produk yang anda tawarkan tersebut karena mereka yang membutuhkan produk anda akan mendapatkan banyak manfaat dari produk tersebut

3. Anda harus ambil perhatian prospek dengan judul Anda.
Informasi utama pada iklan Anda, surat-surat, selebaran, bahkan di situs web Anda, adalah hal yang sangat penting untuk menunjang keberhasilan dalam usaha anda. Beritahu kepada pengunjung manfaat terbaik dari layanan informasi atau produk Anda ke dalam pesan promosi Anda. Menjaga kepentingan pengunjung harus diutamakan, karena mereka merasa mempunyai kekuatan dan ingin dianggap raja, bukankah anda ingat pepatah “ pembeli adalah raja”. Pengunjung atau prospek anda tersebut ingin sesuatu yang lebih, mereka ingin terlihat lebih elegant dan mereka merasa memiliki lebih banyak uang dari sang penawar produk.

4. Jadilah sesuatu yang spesifik dan Unik.
Beritahu prospek Anda bahwa dengan uang yang banyak, apapun bisa mereka lakukan dalam hitungan hari, minggu atau sebulan. Menggunakan tanggal, rincian dan waktu yang tepat dengan produk yang bermanfaat yang mungkin tak dipunyai oleh pebisnis online lain yang pernah mereka temui sebelumnya.

5. Menawarkan Bonus yang menarik.
Pelanggan ingin menerima manfaat langsung saat mereka akan mengambil tindakan untuk melakukan pembelian. Dengan menawarkan bonus yang menarik dan bermanfaat langsung kepada pelanggan, biasanya mereka akan melakukan tindakan yang lebih baik kearah pembelian produk dari pada mereka meminta lagi penurunan harga atau diskon, bonus Anda harus memiliki perceived value dalam menentukan keberhasilan anda dalam Bisnis Internet marketer. Menyebutkan bonus dan kegunaan Anda di promosi awal yang anda lakukan. Jika dapat anda menawarkan beberapa kemungkinan pemberian bonus yang lainnya dengan manfaat ganda lainnya.

Dalam beberapa situasi, calon pelanggan akan membeli produk atau jasa Anda karena semua bonus yang dia akan terima juga mempunyai manfaat yang tak kalah hebatnya dengan produk utama. Jika anda dengan jitu dapat menerapkan 5 strategi  bisnis online tersebut diatas, akan dapat meningkatkan keuntungan overrall Anda dalam bisnis dan keberhasilan sebgai Internet Marketer.

Cara Sukses Bisnis Internet dan Dasar SEO




Bisnis pemasaran internet ini selalu berubah dan tidak mungkin mengetahui setiap perubahan tentang optimasi mesin pencari (SEO).

Teknologi selalu bejalan ke depan dan tidak pernah mau menunggu, mesin pencari selalu memperbarui algoritmanya dan Ahli SEO harus terus-menerus belajar untuk tetap berada di atas dalam menyikapi setiap perubahan yang terjadi.

Satu hal yang tampaknya tetap konstan dalam bisnis internet ini adalah terdiri dari dua katagori saja yang akan di uraiakan dibawah nanti dan yang terus berubah adalah dasar-dasar optimasi pada sebuah situs.
Dengan dasar-dasar tersebut kita akan berbicara tentang hal yang sama yang merupakan bagian dari SEO, dan telah lama ini berlaku dan masih tetap tetap berlaku dalam formula bisnis online untuk saat ini. Hal-hal ini dapat dibagi menjadi dua kategori; 

On-Site Optimization dan Off-Situs Optimasi.

On-Site Optimization:
Optimasi SEO dalam situs adalah proses mengoptimalkan tata letak situs dan konten situs untuk menargetkan istilah pencarian spesifik untuk meraih peringkat pada mesin pencari. Proses ini melibatkan kata yang akan diketikan dalam pencarian dan menempatkan target di tempat-tempat tertentu pada halaman website agar mesin pencari dapat menemukan kata kunci tertentu pada waktu menjelajah dan menempatkan peringkat halaman sebuah dengan kata kunci yang sesuai dengan apa yang ditargetkan. Dan….. Tempat-tempat ini termasuk …
“Judul halaman atau judul tag”
“Pada tag Meta Description”
“Dalam Halaman pos dan sub judul menggunakan H1, H2, H3 tag”
“Dalam isi conten pada halaman”
“Dalam atribut Alt gambar yang ditampilkan”
“Dalam Anchor Teks dari setiap link yang mengarah ke halaman yang utama”

Ketika istilah pencarian ditargetkan berada di daerah-daerah halaman web umumnya akan melihat peningkatan peringkat dalam pencarian untuk istilah atau kata kunci pencarian yang ditargetkan.

Optimasi On-site atau mengoptimalkan halaman juga melibatkan struktur situs dan navigasi yang jelas agar ramah terhadap mesin pencari. Ini berarti bahwa setiap halaman di situs ini akan dapat dijelajahi oleh mesin pencari dan dapat diindeks oleh mesin pencari.

Untuk melakukan hal ini situs harus menyimpan semua halaman minimal dalam 3 halaman. Jadi jika menavigasi situs saya tidak harus mengklik lebih dari 2 link untuk menemukan halaman dalam sebuah situs web. Setiap halaman juga harus dapat dicapai melalui link teks html. Ini agar spider penjelajah dapat menjangkau setiap halaman situs karena spider tersebut tidak selalu bisa merangkak pada tombol yang yang bagus dan link flash.

Pada situs yang lebih besar penggunaan sitemap dapat sangat membantu dalam memastikan bahwa semua halaman dapat dijelajahi dan diindeks oleh spider mesin pencari.

Off-Site Optimization:
Optimasi diluar situs adalah proses membangun popularitas link dari situs kita dengan mendapatkan situs lain untuk link ke situs kita. Inbound link memiliki peran besar dalam menentukan seberapa baik sebuah situs diindeks dan seberapa baik peringkat yang didapatkan dalam mesin pencari.

Inbound link memungkinkan untuk bot pada mesin pencari untuk mengindeks halaman situs, dan membantu menaikan peringkat peringkat website dalam usahan dan Bots menggunakan jangkar teks link inbound untuk membantu menentukan apa kata kunci dalam pencarian sebuah situs, sehingga muncul pada peringkat 10 besar dalam halaman. Di bawah ini, ada beberapa tempat yang dapat anda mendaftarkan situs untuk mendapatkan Inbound link

Direktori Web – Submit ke kedua direktori secara gratis dan ada yang berbayar.

Reciprocal Link – Pertukaran link dengan situs yang menawarkan konten yang relevan.

Artikel – Menulis artikel tentang produk atau layanan yang ditawarkan di website dan mengirimkan artikel ke situs penerbitan berbagai artikel di web. Pastikan untuk menyertakan link ke produk atau layanan pada situs Anda.

Siaran Pers (PR) – Serupa dengan menulis artikel. Siaran pers dapat diajukan ke tempat-tempat seperti PRWeb dan PRleap. Mereka kemudian dapat dijemput oleh situs berita lainnya termasuk berita Google dan Yahoo.

Ingat bahwa inbound link harus dari situs yang berisi konten yang relevan. Lihatlah selalu kualitas situs sebelum anda melakukan pertukaran link.


Baca bagian dari postingan SEO yang lainnya di situs Bisnis Online, untuk belajar menerapkan teknik SEO, agar SEO website atau Blog Anda dapat naik dan ujung-ujungnya dapat di andalkan dalam Bisnis online.

Apa itu SEO?


Masih banyak sekali pemilik website di internet yang belum mengetahui Arti SEO. Pemilik website,rata-rata mereka belum mengenal tentang SEO.

Mereka selalu bertanya apa itu SEO? Apakah SEO itu sama dengan pasang iklan? SEO itu jelas berbeda dengan beriklan karena
SEO adalah usaha meningkatkan traffic sebuah website di search engine seperti Google,Yahoo,dan Bing.

Semakin tinggi rangking sebuah website,maka traffic yang dihasilkan pun semakin banyak.Ketika traffic website anda sudah semakin banyak, maka akan memberikan banyak keuntungan bagi anda yaitu anda akan mendapatkan calon pembeli yang akan membeli produk anda.Semakin banyak pembeli membeli produk anda,akan meningkatkan penghasilan bisnis anda.

Benar-benar luar biasa sekali manfaat SEO bagi kemajuan bisnis anda.SEO selalu berhubungan dengan pencarian informasi yang berkaitan dengan kata kunci yang diketikan oleh pengakses internet. Untuk memanfaatkan SEO sebagai penghasil uang, anda harus pandai dalam memilih kata kunci yang paling banyak orang cari di internet. Kata kunci yang banyak orang cari akan menjadi kunci sukses penghasil traffic ke website anda. Tidak ada traffic maka tidak ada penjualan.

Sekarang sudah jelas bahwa SEO merupakan kunci utama agar website anda sukses di internet.Melalui SEO, anda akan mendapatkan pengunjung lebih tertarget bila dibandingkan dengan sarana promosi lainnya. Jangan biarkan website anda kehilangan pengunjung potensial yang akan membeli produk anda.Jemput pengunjung website anda sekarang juga melalui SEO.

Membangun Backlink Untuk Meningkatkan SEO


Sebenarnya jika banyak link balik (Link Inbound) datang ke situs Anda dengan cara alami, merupakan suatu keberhasilan dalam menerapkan SEO secara baik dan relevan namun kualitas backlink tambahan selalu diterima sejauh kita membangun dengan cara-cara yang ilegal.

Berikut ada beberapa cara yang dapat dilakukan oleh para blogger dan tentunya cara ini diizinkan :

1 Alat-alat Backlink Builder
Ketika Anda memasukkan kata kunci pilihan Anda, alat Backlink Builder memberi Anda daftar situs yang relevan dari mana Anda mungkin akan mendapatkan beberapa link balik.

2. Pastikan Website anda Tercantum dalam Direktori
Jika anda serius untuk membangun back link yang  berkualitas, memastikan keberadaan Web Anda dalam direktori seperti DMOZ dan Yahoo adalah suatu keharusan, bukan hanya karena ini adalah cara untuk mendapatkan backlink berkualitas secara gratis, tetapi juga karena cara ini mudah bagi sebuah website untuk mendapat perhatian oleh kedua mesin pencari dan pengunjung potensial. Umumnya disertakan dalam direktori pencarian secara bebas tetapi kadang Anda harus menunggu beberapa bulan sebelum Anda dimasukan dalam daftar kategori pilihan Anda, tentunya anda harus bersabar.

3. Forum dan Article Direktori
Pada umumnya indeks mesin pencari forum menjadi postingan di forum dan blog yang juga merupakan cara untuk mendapatkan backlink berkualitas dengan linkaran teks yang Anda inginkan. Forum atau blog merupakan salah satu cara mendapatkan link inbound yang dihormati, juga backlink yang berharga.
Namun, dalam beberapa kasus administrator forum atau blog dapat mengedit posting Anda, atau bahkan menghapusnya jika tidak cocok dengan kebijakan forum atau blog. Juga, kadang-kadang administrator tidak mengijinkan link dalam posting, kecuali mereka yang relevan.
Dalam beberapa kasus namun jarang terjadi (yang lebih merupakan pengecualian dari aturan) pemilik forum atau blog akan telah melarang mesin pencari mengindeks dan dalam kasus ini posting link balik menjadi tidak ada gunanya.

4 RSS Feed
Anda dapat menawarkan RSS feed untuk situs yang tertarik secara gratis, ketika situs lain menerbitkan RSS feed Anda akan mendapatkan backlink ke situs Anda dan berpotensi mendapatkan banyak pengunjung, yang akan datang ke situs Anda untuk rincian lebih lanjut tentang judul dan abstrak yang mereka baca di situs lain yang mengambil RSS feed pada blog anda.

5 Program Afiliasi
Mengikuti program afiliasi juga sangat baik dalam rangka mendapatkan lebih banyak pengunjung atau pembeli sekaligus dan akan membangun backlink yang berkualitas namun mereka cenderung menjadi cara yang  mahal karena umumnya komisi afiliasi sangat kecil pada kisaran 10 sampai 30%. Tapi jika Anda memiliki program afiliasi, mengapa tidak menggunakannya untuk mendapatkan kualitas link balik secara gratis dan menguntungkan…?

6 Pengumuman Berita dan melakukan Siaran Pers
Meskipun cara ini tidak bisa dilakukan setiap hari untuk membangun backlink, namun ini merupakan cara pendekatan yang memberikan hasil yang baik, jika ditangani dengan benar tentunya. Ada banyak situs yang mempublikasikan pengumuman berita dan siaran pers secara gratis atau hanya mengenakann biaya yang kecil.

Siaran pers secara profesional dan menulis berita tentang peristiwa penting dapat membawa banyak pengunjung dan backlink dari situs yang dihormati ke situs atau blog anda, ini juga jalan yang cepat dan instant yang baik untuk usaha SEO.

Bagian tersulit adalah bahwa Anda tidak dapat melepaskan siaran pers jika tidak ada yang layak untuk diberitakan. Itulah sebabnya kita mengatakan bahwa pengumuman berita dan siaran pers bukan cara untuk membangun backlink komoditas untuk dapat dilakukan setiap hari.

Membangun Link dan Cara Efektif Mengoptimalkan SEO

cara efektif meningkatkan seo Pictures, Images and Photos


Pada saat Anda memburu untuk mendapatkan backlink berkualitas dan relevan dengan situs Anda, tentunnya akan ada banyak faktor yang dapat meningkatkan atau menurunkan peringkat situs sobat pada mesin pencari.
Sebuah backlink yang berkualitas yang menunjuk ke situs
sobat harus dalam kategori yang sama dan relevan dengan situs sobat dan dalam konten ke situs Web sobat. Halaman dimana link tersebut berada harus diindeks oleh Google dan halaman juga harus memiliki peringkat halaman di Google Search.
Halaman web di mana link
sobat berada juga harus berisi tidak lebih dari 30 link ke situs-situs lain. Link halaman yang keluar lebih dari 30 link akan kurang relevan untuk mesin pencari. Setelah link sobat diposting pada halaman web jenis ini dapat mempengaruhi peringkat anda pada mesin pencari dalam cara yang negative dan memperburuk citra situs sobat. Teknik yang sangat baik yang lain untuk mendapatkan backlink adalah kirim ke direktori, posting artikel, blog dan forum.

Untuk pengiriman ke direktori pilihan kategori direktori yang tepat dan lihatlah berapa banyak situs-situs lain yang terkandung dalam kategori yang sama di mana link
sobat akan berada, jika sobat dapat mengatur untuk mendapatkan pada halaman pertama atau kedua dari daftar, ini adalah kualitas backlink terbaik yang sobat dapatkan. Juga lihat peringkat halaman pada Google dari halaman arahan untuk link sobat. Jika halaman memiliki peringkat halaman bagus di Google ini juga merupakan backlink yang berkualitas.

Tetap dalam kategori
sobat, konten yang relevan sangat penting untuk optimasi SEO pada mesin pencari. Menulis artikel yang relevan di dalam sebuah konten sebaiknya ada di website sobat dan mengirimkan artikel ke direktori artikel yang berkualitas tinggi.

Dengan optimasi Blog merupakan cara terbaik untuk mendapatkan kualitas backlink satu arah, situs Blog juga menerima ratusan bahkan ribuan lalu lintas, yang pada gilirannya memberikan eksposur yang bagus buat situs
sobat. Posting link sobat di halaman forum juga merupakan metode yang efisien untuk mendapatkan backlink langsung dan berkualitas.

Hindari Backlink pada halaman yang berperingkat kecil, terutama jika halaman utama memiliki page rank nol. Link diposting dalam halaman Web yang mempunyai frame atau berbingkai yang juga akan melorotkan lalu lintas untuk situs
sobat. Yang terpenting adalah hindari cara “peternakan” link, halaman web yang berisi lebih dari 100 link yang keluar dan tidak berhubungan, ini jenis halaman link yang tidak disukai oleh banyak mesin pencari utama.

Hindari juga Halaman Web dengan situs “bermuka dua” yang berisi konten yang sama persis dengan URL yang berbeda, juga halaman yang memanfaatkan pengalihan dan URL dari cloaking. Jangan posting link anda pada halaman Web yang berisi “tidak mengikuti” atau “tidak indeks” oleh robot meta tag dalam kode sumber.

Website yang dinamis dengan tanda tanya dalam URL harus dihindari karena mereka tidak selalu diindeks oleh mesin pencari.

Hindari posting link Anda di halaman yang saat terbuka sangat lambat atau lelat dan berisi sebagian besar iklan dengan flash banner.

Cobalah untuk tidak mendapatkan atau membeli sejumlah besar link balik dalam waktu singkat, backlink yang baik harus merupakan akumulasi bertahap dan membutuhkan sedikit waktu untuk bertambah. Juga hindari halaman web dan direktori yang daftar hasil yang mereka ekspose dalam bentuk urutan abjad, sebagai database.

Mereka ini bisa saja memempatkan link anda ke halaman yang kurang relevan dengan pagerank yang kurang. Backlink berkualitas adalah salah satu faktor yang paling penting yang terlibat langsung dalam proses mencapai peringkat tinggi pada mesin pencari.

Cara Meningkatkan SEO Blog

langkah-langkah dasar meningkatkan SEO Blogger/Blogspot.



Kegunaan SEO (Search Engine Optimization) adalah proses meningkatkan/mengoptimalkan jumlah pengunjung blog/website dengan cara meraih peringkat yang lebih tinggi di hasil indeks halaman search engine (SERP). Semakin tinggi SERP, semakin besar pula kemungkinan jumlah pengunjung. Akan sangat jarang pengunjung search engine yang melakukan browsing halaman demi halaman search engine. So, para webmaster berbondong-bondong melakukan persaingan dan berebut untuk ada di halaman utama search engine, jika SEO sobat bagus akan berpengaruh pada Page Rank, dan jika Page Rank pada blog sudah naik akan memudahkan blog sobat untuk diterjunkan dalam bisinis online.

1. Pilih template yang SEO friendly
Suatu design layout blog bisa memiliki keunggulan dan kelemahan. Di satu sisi, sebuah tampilan template/theme tampak hebat, namun dari segi SEO bisa saja lemah, ataupun sebaliknya. Oleh karena itu, pilihlah template Blogger yang SEO friendly. Saat ini telah banyak tersedia template Blogger gratis berkualitas premium yang telah disisipi hack SEO. Jika ingin tetap menggunakan template yang lama, lakukan dari langkah kedua berikut.


2. Pasang meta tags di blog
Ada banyak jenis meta tag, yang paling lazim digunakan adalah meta description, yang berisi deskripsi blog/website dan meta key, yang berisi keyword-keyword yang berkaitan dengan isi blog/website. Selain itu ada pula meta author, yang berisi nama penulis atau nama institusi/perusahaan, namun jarang sekali dipakai. Dan masih banyak lagi meta-meta lainnya.


3. Maksimalkan keyword pada title/judul blog
Memadatkan judul dengan keyword yang ditargetkan dapat memperbesar kepadatan keyword (keyword density) suatu blog. Pada blogspot, edit judul melalui Dashboard-Design/Rancangan-Klik edit pada header, isi dengan judul yang diinginkan dan save.


4. Letakkan judul posting di depan nama blog
Pada template Blogger yang belum di isi hack, biasanya nama blog berada di depan judul posting. Untuk mengeceknya, buka sebuah halaman posting dan lihatlah tab dan bar pada browser. Lihatlah apakah nama blog berada di depan dan di susul judul posting. Pada hasil indeks search engine, hal ini dapat mengurangi akurasi dan kepadatan keyword serta memotong judul posting di bagian belakang. Apalagi jika judul posting sangat panjang. Pengunjung jadi tidak mengerti poin keseluruhannya.


5. Maksimalkan keyword yang padat dan efektif di dalam posting blog
Ini bukan berarti membuat keyword sebanyak-banyaknya, tetapi mengatur letak/posisi keyword, menggunakan keyword dan frase yang tepat, dan tidak menggunakan terlalu banyak kata yang bertele-tele.


6. Percepat waktu loading (load time) blog
Google juga memberlakukan penalti terhadap blog/website yang terlalu berat dan lama untuk di-load. Ini logis, karena waktu yang dibutuhkan oleh spider saat crawling dan mengumpulkan informasi menjadi lebih lama. Hal-hal yang menghambat loading blog/website biasanya adalah: terlalu banyaknya file javascript (biasanya pada widget) dan terlalu besarrnya file-file gambar. Pengunjung tentu juga akan kerepotan karena harus menunggu loading yang lama, apalagi bagi yang koneksi internetnya lemot.


7. Percepat proses indeks search engine terhadap blog
Indeks yang cepat menunjukkan bahwa blog telah dikenal oleh search engine. Hal ini tentu saja mempercepat SEO suatu posting karena kita tidak perlu menunggu dalam waktu yang lama dan pengunjung pun bisa segera menemukannya di search engine. Meskipun ini bukan jaminan bahwa artikel posting berada dalam indeks halaman utama, akan tetapi ini adalah langkah awal dari proses SEO itu sendiri.


8. Nofollow-kan Label-label Blogger (opsional)
 

menjelaskan bahwa url label sebenarnya merupakan perintah search (contoh url-nya: http//:fx-bisnisonline.blogspot.com/search/label/favicon), maka label bukanlah link permanent (permalink). Mengapa? Karena label hanya terbentuk sebagai hasil url perintah pencarian (contohnya seperti url pencarian seach engine). Oleh karena itu, search engine tidak memperhitungkan label sebagai link/url yang sah untuk diindeks. Itulah mengapa ketika anda masuk ke Google Webmaster Tools, ada informasi bahwa link-link label di-restricted oleh robot.txt. Langkah me-nofollow-kan label bersifat opsional, anda bisa mencobanya untuk mengetahui efeknya lebih jauh.

9. Link building yg efektif
Link building merupakan poin paling penting dalam SEO. Link building adalah proses menciptakan inbound link (link yang mengarah ke blog/website), yaitu mendapatkan backlink dari blog/website lain. Melakukan link building bisa dengan banyak cara, yaitu: membuat reciprocal link baik dengan direktori/social bookmark (yang mensyaratkan reciprocal link) ataupun bertukar link dengan blog/website lain, mendaftarkan blog dan artikel ke social bookmark/direktori, dan berkomentar di blog/website lain dengan meninggalkan link di form komentator, cara ini lazim dikenal sebagai blogwalking, meskipun kemudian agak disalah artikan dengan meninggalkan komentar berisi, "blogwalking!", atau, "mampir gan!", dan lain-lain. Berkomentarlah sesuai konten karena ini menunjukkan kualitas dan Google juga melirik itu loh. Jangan lupa, ada link dan anchor text di atas komentar tersebut, dan Google memperhatikannya ketika crawling.

Untuk melakukan link building secara efektif dengan tujuan mendapatkan backlink berkualitas & meningkatkan pagerank, berkomentarlah di blog-blog dofollow ber-pagerank tinggi, daftarkan blog serta artikel di situs direktori dan social bookmark dofollow, daftarkan pula blog di direktori blog berkualitas. Perbanyak backlink yg mengarah ke blog/website, namun lakukan secara natural, yaitu tidak secara serampangan, terlalu banyak backlink yg dibuat dalam satu hari juga dapat dianggap 'tidak wajar' oleh Google. Batasi 5-10 kali link building setiap harinya.

Link building dapat meningkatkan visibility atau kenampakan blog/website di mata search engine serta meningkatkan traffic yg berkualitas. Semakin banyak tarffic semakin tinggi nilai kepentingannya bagi search engine sehingga dia rutin melakukan crawling. Link building juga menambah kredibilitas dan popularitas suatu blog/website.
 

Masih ada banyak cara yg dapat ditempuh untuk meningkatkan SEO blog namun sekiranya beberapa langkah di atas dapat menjadi dasar untuk memperkuat SEO blog, sebelum melakukan langkah meningkatkan SEO selanjutnya, ikuti panduan mengenai SEO lainnya di postingan Bisnis Online, klik SEO untuk mengikuti panduan SEO lainnya.